Rabu, 06 Juni 2012

Minum Teh Turunkan Risiko Diabetes Tipe 2

detail berita
Nikmatnya minum teh (Foto: Corbis)

MINUM teh empat cangkir atau lebih teh sehari dapat menurunkan risiko terkena diabetes tipe dua sebanyak 20%. Jika minum satu sampai tiga cangkir sehari hanya memiliki efek yang kecil, bahkan tidak berdampak apa-apa.

Ini berdasarkan sebuah studi populasi di Eropa yang dilakukan sebuah tim peneliti pimpinan Christian Herder dari Leibniz Center for Diabetes Research di Heinrich Heine University Duesseldorf, Jerman. Penelitian dilakukan di 26 kota di delapan negara Eropa terhadap 12.403 penderita diabetes tipe dua, ditambah ribuan orang lain tanpa menderita penyakit tersebut.

“Obesitas merupakan faktor risiko utama berkembangnya diabetes tipe dua, tetapi faktor makanan juga dapat berperan. Salah satu faktor yang menarik ialah konsumsi teh. Konsumsi teh dapat menurunkan risiko diabetes tipe dua dengan mempengaruhi pencernaan glukosa, penyerapan glukosa, dan melindungi sel-beta dari kerusakan radikal bebas. Efek menguntungkan ini mungkin disebabkan oleh polifenol dalam teh,” tutur Herder, seperti lansir Dailymail, Selasa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar