Merasakan pijatan (Foto: Gettyimages)
Terlalu banyak beraktivitas dan gaya hidup modern yang tidak sehat membuat kehadiran stres hingga nyeri otot dengan cepat hadir. Gangguan yang tak mengenal usia dan waktu ini tentu sangat mengganggu Anda. Salah satu cara efektif untuk mengusirnya, yakni melakukan pijat. Cara ini menjadi salah satu alternatif terbaik untuk menghilangkan rasa sakit dan nyeri otot pada tubuh yang letih.
Jika ingin mencobanya, berikut ini beberapa referensi pijatan terbaik yang dapat menghilangkan nyeri otot, seperti dilansir Boldsky.
Thai massage
Pijatan ini menjadi salah satu daya tarik utama di kota Oriental, Bangkok. Pijat tubuh Thailand ini didasarkan pada prinsip menyelaraskan semua energi dalam tubuh. Para pemijat menggunakan jari-jari dan batu hitam runcing untuk memanfaatkan titik-titik tekanan pada tubuh. Pada proses pemijatan akan banyak melibatkan peregangan yang benar-benar dapat mengembalikan kebugaran.
Hot stone massage
Pijat batu panas juga dikenal sebagai pijat Kerala karena berasal India. Jika sebagian besar nyeri tubuh Anda karena otot kaku atau tegang, maka pijat ini pilihan terbaik untuk Anda. Beberapa batu halus yang panas dengan ukuran yang berbeda akan ditempatkan pada titik-titik tekanan yang berbeda pada tubuh Anda untuk mengurangi rasa sakit.
Deep tissue massage
Pijat yang berasal dari Swedia ini dilakukan pada kulit, tetapi menargetkan lapisan dalam dari jaringan di bawahnya. Teknik pijatan pada pijat jenis ini membuatnya sangat bermanfaat bagi orang yang baru sembuh dari cedera. Pijat ini pun sering direkomendasikan secara medis untuk menghilangkan rasa sakit. Deep tissue massage bermanfaat untuk meningkatkan aliran darah dan memecah jaringan parut untuk melepaskan sumbatan ketegangan sehingga fleksibilitas sendi dan otot kembali meningkat.
Pijat aromaterapi
Fungsi dari pijat tubuh jenis ini memiliki prinsip sederhana, yakni meredakan nyeri dengan merangsang indera Anda. Berbagai jenis minyak aromatik dan aroma digunakan untuk meredakan stres pada otot Anda dan menyegarkan suasana jiwa dan raga Anda.
Pijat Swedia (Swedish massage)
Swedish massage mengacu pada berbagai teknik yang dirancang khusus untuk mengendurkan otot dengan menerapkan tekanan kepada mereka terhadap otot yang lebih dalam serta tulang dan menggosok dalam arah yang sama dengan aliran darah kembali ke jantung. Tujuan utama dari pijat Swedia ialah meningkatkan aliran oksigen dalam darah dan melepaskan racun dari otot. Pijat Swedia dapat memperpendek waktu pemulihan dari ketegangan otot dengan pembilasan jaringan asam laktat, asam urat, dan limbah metabolik lainnya. (ind) (tty)
okezone.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar